Showing posts with label Sony Xperia. Show all posts
Showing posts with label Sony Xperia. Show all posts

Friday 3 June 2016

Fitur Stamina Mode di kembalikan pada update terbaru untuk keluarga Xperia Z5 | BlogOblok

Setelah banyak orang yang menyayangkan hilangnya fitur Stamina Mode pada jajaran update terbaru Xperia Z5 pada firmware berbasis Marshmallow, untuk menjawab kekecewaan banyak orang sekarang fitur yang di hilangkan tersebut telah di kembalikan vendor Sony pada update firmware terbaru dengan build number 32.2.A.0.224, untuk semua jajaran variant Sony Xperia Z5.


Kabar ini banyak mendatangkan respon positif dari berbagai penggemar device Sony Xperia, karena tidak dapat disangkal fitur ini benar-benar berguna dalam mengurus sumber daya baterai yang akan membuat baterai tahan lebih lama dengan pengaturan manajemen daya yang sangat baik.

Untuk kemampuan Stamina Mode yang kembali di hadirkan ini, akan sama saja seperti yang ada pada firmware terdahulu, fitur dan kemampuannya pun masih di katakan sama, tetapi hal baiknya adalah dengan di kembalikannya fitur ini daya tahan baterai pada jajaran variant Xperia Z5 akan menjadi lebih baik, dan sekaligus dapat di pantau keakuratan prediksi daya tahan baterai untuk beberapa wak tu kedepan.

Untuk sekarang masih belum ada konfirmasi yang menyatakan fitur ini akan kembali di hadirkan pada firmware Xperia terbaru pada jajaran Sony Xperia lainnya, tetapi ada indikasi kuat bahwa fitur ini akan di kembalikan lagi ke semua device Xperia pada firmware yang baru di gulirkan yang berbasis pada Android Marshmallow.

sumber xperiablog

Tuesday 31 May 2016

Sony Xperia E5 telah resmi di perkenalkan dengan harga yang terjangkau | BlogOblok

Setelah banyak pemberitaan terkait device ini beberapa waktu lalu, akhirnya sekarang seri generasi lanjutan dari Xperia E telah di rili dengan menyasar kelas entry level dengan seri Sony Xperia E5, meski berada pada kelas menengah kebawah spesifikasi yang di bawa device ini tidak terlalu buruk, bahkan akan menjadi sebuah rekomendasi yang baik jika calon pembeli adalah fans setia produk Sony Xperia.


Datangnya device ini berarti vendor Sony sudah memberikan kejelasan terkait produk di luar line up seri Xperia X, dengan kesimpulan bahwa seri Xperia selain seri X juga akan serius Sony lanjutkan, dan tentu saja hal ini telah mematahkan anggapan orang banyak pada beberapa waktu lalu bahwa Sony tidak akan mengeluarkan seri selain Xperia X lagi hingga tahun 2018, lalu seberapa layak kah device ini untuk di miliki?


Tidak dapat di pungkiri device ini memiliki spesifikasi yang lumayan tangguh di kelasnya, yaitu membawa layar seluas 5 Inch kualitas HD, dapur pacu dari MediaTek MTK6735 quad-core, di bekali RAM 1.5GB dan penyimpanan internal 16GB selain itu juga masih bisa di tambahkan dengan storage eksternal hingga 200GB, sektor kamera juga sangat andal untuk kelas entry level yaitu di tanamkan resolusi sebesar 13MP pada kamera belakang, dan 5MP untuk kamera depan, kapasitas baterai tergolong baik dengan kapasitas 2700mAh.

Selanjunya yang paling baik adalah pada sektor designya yang terbilang sangat rapi dan elegant meski masih menggunakan material plastik sebagai bahan utama case pada device Android ini, lalu sistem operasi juga sudah di kemas dalam versi Android Marshmallow, untuk harga sendiri taksiran device ini di jual sekitar $222 atau sekitaran Rp.2.400.000, untuk penjualan globalnya masih belum di ketahui kapan, mungkin dalam waktu dekat device ini sudah dapat di beli, dan kabarnya device ini akan hadir dalam 2 buah variant berbeda yaitu versi Single SIM dan Dual SIM, pilihan warna yang terdapat pada device ini adalah white, Grey, dan Silver.

sumber Sony

Wednesday 25 May 2016

Sony Xperia E5 akan resmi lauching pada tanggal 5 Juni? | BlogOblok

Terkait pemberitaan terbaru dari Sony Xperia E5 ini belakangan ini sangat menarik untuk di ikuti, karena sebelumnya pemberitaan dari vendor Sony ini semuanya mengejutkan seperti kabar yang berhembus beberapa waktu lalu tentang konfirmasi Sony bahwa seri Xperia Z sudah selesai, lalu yang terbaru Sony tidak akan merilis seri Xperia lain selain seri X hingga tahun 2018 yang baru saja di patahkan dengan pemberitaan terbaru ini yang datang dari sumber resmi dari Sony yang memperkenalkan Sony Xperia tipe baru lanjutan dari Sony Xperia E dengan seri E5.


Namun, yang menjadi pertanyaannya saat ini adalah kapan device ini akan resmi di perkenalkan? untuk terkait hal ini belum ada berita resmi dari pihak Sony yang sekarang kita hanya dapat berpegang pada tanggal yang tertera pada gambar renders resmi yang di rilis Sony beberapa waktu lalu yang menyertakan tanggal 5 Juni 2016 ini.

Mungkin tidak ada dasarnya mempercayai hal ini, tetapi jika kita melihat device dari berbagai vendor yang lalu ketika mereka merilis gambar renders dari seri terbaru terlihat juga tanggal pada gambar renders tersebut pada widget date, dan benar saja seperti yang tertampil pada gambar renders, waktu perkenalan resmi device itu jatuh pada tanggal yang sudah semua orang lihat, tetapi tidak di pedulikan, jadi disini ada indikasi bahwa device Sony Xperia E5 ini benar-benar akan hadir pada tanggal 5 Juni mendatang.

Sony Xperia E5 di kabarkan akan hadir dalam 2 buah versi tetapi untuk sekarang tidak di ketahui secara jelas dan resmi dari jenis spesifikasi apa yang membedakan dari kedua devcie tersebut, tetapi secara umumnya device ini tetap akan hadir pada kelas entry-level smartphone Xperia, dengan kesimpulan device ini di jual di kelas menengah kebawah dari produk Sony Xperia, dan jika sesuai dengan ekspektasi bahwa device ini mempunyai harga yang mungkin hanya lebih mahal sedikit dari seri Xperia E yang lebih dulu di rilis sebelumnya.

Tuesday 24 May 2016

Sony resmi konfirmasi keberadaan Sony Xperia E5 | BlogOblok

Setelah beberapa waktu lalu publik di bingungkan dengan anggapan bahwa Sony hanya akan fokus untuk seri Xperia X saja hingga tahun 2018 dan tidak akan merilis seri selain seri Xperia X, tetapi setelah anggapan tersebut lalu muncul sebuah indikasi tipe keluaran seri E dengan nama Sony Xperia E5, dan hal ini menambah penggemar Sony Xperia semakin bingung tentang kejelasan seri Xperia selain tipe X, tetapi sekarang anggapan tidak ada seri Xperia selain tipe X sudah di patahkan dengan datangnya konfirmasi resmi dari pihak Sony yang merilis sebuah renders dengan deskripsi Sony Xperia E5.


Foto renders dan juga deskripsi smartphone tersebut datang secara resmi dari akun faceboot Sony Mobile yang hanya beberapa saat lalu mereka rilis, dengan datangnya kabar ini berarti kesimpulannya adalah bahwa benar Sony memang akan fokus kepada seri X hingga tahun 2018, tetapi juga masih merilis smartphone non-seri X juga, termasuk dengan seri Xperia E, M, dan C, dengan indikasi demikian, paling tidak sudah di ketahui jajaran tipe Sony Xperia yang lain masih di lanjutkan dan tidak di hentikan.

Dalam deskripsi yang Sony rilis tidak ada info tentang spesifikasi atau clue kapan device ini akan di rilis, yang ada hanya deskripsi tersebut menyatakan keberadaan Sony Xperia E5 benar-benar ada, kalau benar tentang pemberitaan sebelumnya maka seri build number smartphone ini adalah F3311 yang beberapa waktu lalu muncul di database dengan bahasa Rusia.

Pada gambar renders terlihat bahwa Sony Xperia E5 tampil dengan sangat elegant dengan finishing yang rapi, meski demikian tetap saja seri Xperia E5 ini akan berada pada level kelas menengah kebawah, jadi untuk harga tidak akan jauh melampaui device Sony Xperia lainnya, untuk sekarang hanya di perlihatkan jenis warna hitamnya saja, tetapi di pastikan akan banyak pilihan warna yang nantinya akan tersedia, untuk spesifikasinya masih belum jelas, tetapi kemungkinan besarnya device ini akan mempunyai spesifikasi lumayan dengan dukungan processor kelas menengah, bisa dari Qualcomm bisa juga dari MediaTek, untuk kabar selanjutnya kita tunggu saja perkembangan lanjutannya dari Sony.

sumber facebook

Sunday 22 May 2016

Keberadaan Sony Xperia E5 terlihat? | BlogOblok

Terasa membingungkan jika kita melihat sepak terjang vendor Sony untuk sekarang ini, di mulai beberapa waktu lalu yang mengatakan bahwa Sony hanya akan berfokus untuk device Xperia dengan seri X saja hingga tahun 2018, dengan anggapan tersebut menjadikan bahwa dalam kurun waktu hingga 2018 nanti seharusnya tidak akan ada lagi device selain seri X keluaran Xperia lalu apa yang terjadi sekarang, Sony Xperia E5 tiba-tiba muncul kepermukaan?


Kabar ini datang dari sebuah dokumen yang berasal dari Russia, yang di dalam dokumen tersebut terlihat sebuah serial number dengan nama F3311 atau Xperia E5, sebelumnya kabar dari device ini juga sudah berhembus beberapa waktu lalu, tetapi ketika statement dari Sony keluar yang menyebut akan fokus untuk Xperia X ini, seolah kabar dari device in hilang begitu saja.


Menariknya device ini mempunyai spesifikasi yang cukup tinggi dengan di tenagai processor MediaTek Helio P10, dan juga ada 2 buah versi yang kabarnya akan mengisi seri ini yaitu seri F3311 yang menjadi versi reguler dan F3216 yang menjadi versi lite dari device tersebut, lalu apakah benar device Xperia seri E akan di rilis kembali?

Kemungkinan iya masih ada, karena Sony sampai saat ini belum mengeluarkan anggapan bahwa akan berhenti memproduksi Xperia di luar seri X, yang ada hanya Sony mengatakan bahwa mereka akan fokus pada seri X hingga tahun 2018, jadi kemungkinan device di luar seri X mungkin akan tetap ada dan di rilis sesuai jadwal sebelumnya.

Tetapi terdapat kemungkinan yang lebih besar lagi, yaitu pindahnya seri E ini ke seri X , dengan artian mungkin device ini nantinya akan di beri nama Xperia XE, tetapi semua ini hanya masih sebuah kemungkinan, jadi dengan kata lain tidak ada berita yang lebih akurat lagi ketika pihak Sony belum angkat bicara terkait hal tersebut, jadi kita tunggu saja.

sumber phonearena

Tuesday 17 May 2016

Sony resmi perkenalkan Xperia XA Ultra | BlogOblok

Setelah beberapa saat lalu Sony mengeluarkan pemberitaan mengejutkan yang menyebutkan bahwa seri Xperia C, M, dan E tidak di teruskan lagi dan hanya ingin fokus pada satu seri saja yaitu seri baru Xpeia X, seakaan ingin menunjukan keseriusannya sekarang Sony baru saja memperkenalkan satu buah smartphone canggih lagi dari jajaran Sony Xperia X dengan seri Xperia XA Ultra.


Dari nama smartphone tersebut sudah di ketahui bahwa smartphone ini akan hadir dengan membawa layar yang luas, sama seperti seri Ultra besutan Sony sebelumnya, untuk design sendiri masih sama dengan seri terdahulu yaitu Xperia XA yang berada di kelas menengah, selain memberikan fasilitas layar besar ternyata smartphone baru ini juga memiliki kemampuan kamera yang tidak bisa di anggap remeh dan terkhusus untuk kamera depannya, lalu bagaimana spesifikasi dari device ini?


Sony Xperia XA Ultra akan hadir dengan layar seluas 6 inch dengan kualitas FullHD, selain itu dapur pacu akan di percayakan pada MediaTek Helio P10 octa-core dengan dukungan RAM 3GB dan penyimpanan internal 16GB, untuk sektor kamera sendiri Sony menjajalkan resolusi besar pada kamera belakang dengan resolusi 21.5MP dan kamera depan sebesar 16MP, sangat andal dalam urusan fotograpi, untuk OS sendiri sudah berjalan di versi Android Marshmallow.


Terkait kabar perilisan pihak Sony mengabarkan akan mulai menjual device ini pada bulan Juli mendatang, tidak di ketahui dengan pasti pasar di negara mana yang akan di ekspansi untuk penjualan pertama dan globalnya ini, terkait harga masih belum di ketahui, kemungkinan tidak akan terpaut jauh dari seri Xperia XA yang sudah lebih dulu di perkenalkan.

sumber twitter

Monday 16 May 2016

Setelah Xperia Z, sekarang ucapkan selamat tinggal pada seri Xperia C, M, dan E juga | BlogOblok

Kabar mengejutkan datang kembali dari produsen besar smartphone kelas kakap Sony, yang baru saja secara tidak langsung mengumumkan bahwa mulai dari sekarang hingga tahun 2018 hanya akan fokus untuk merilis dan membuat device dengan seri Xperia X saja, jadi dengan kata lain seri seperti Xperia C, M, dan E tidak akan hadir lagi, sama dengan seri Xperia Z yang beberapa waktu lalu sudah di umumkan masa pensiunnya.


Kabar ini datang dari hasi presentasi dari Sony yang menggambarkan strategi baru pada beberapa tahun mendatang, dan pada slide tersebut terlihat bahwa dari tahun 2016-2018 nanti Sony hanya akan fokus dalam membuat dan merilis jenis Xperia X saja, juga pada waktu bersamaan Sony juga mengeluarkan design icon baru sebagai ciri khas pada smartphone besutan mereka.


Sebelumnya memang sudah di kabarkan secara resmi bahwa device flagship Sony sebelumnya dengan seri Xperia Z akan di gantikan dengan seri Xperia X, dan dalam waktu singkat Sony mengeluarkan pemberitaan mengejutkan lagi dengan tidak meneruskan seri Xperia C, M, dan E lagi, padahal jika di lihat dari penjualan dan pemakai seri Xperia C, M, dan E masih banyak di gemari oleh penggemar device Sony.

Dengan demikian mungkin saja Sony punya pencapaian target yang baru lagi pada masa metamorfosis baru mereka ini, dan kemungkinan nantinya jajaran Xperia X akan hadir lebih baik dari seri sebelumnya dengan membawa ciri khas baru dan tentu saja design baru yang lebih keren, jadi dengan demikian kita tunggu saja kabar mengejutkan apa lagi yang datang dari vendor Sony ini di lain waktu.

sumber xperiablog

Monday 7 March 2016

Bersiap-siap Marshamallow untuk Xperia Z5, Tablet Z4 dan Z3+ sudah di gulirkan secara global | BlogOblok

Kabar gembira bagi semua pengguna Xperia Z5, Tablet Z4 dan Z3+ bahwa pasalnya sekarang update firmware terbaru berbasis Marshmallow sudah mulai di gulirkan, untuk informasi ini ada indikasi bahwa update ini akan di luncurkan secara Global, karena pada pemberitaan resmi dari pihak Sony di akun twitter resmi Sony mengabarkan bahwa update Marshmallow sudah di gulirkan pada device yang sudah di sebutkan di atas.


Seperti yang sudah di ketahui sebelumnya dari update Marshmallow untuk Xperia Z5 untuk daerah jepang, di ketahuo bahwa pada update terbru ini Sony banyak melakukan peningkatan fungsi navigasi dan penambahan fitur yang akan memudahkan pengguna dalam mengakses berbagai macam menu yang di tawarkan, untuk tampilan antar muka sendiri masih hampir sama seperti versi Lollipop dan hanya sedikit peningkatan tampilan antarmuka yang di kelola dan paling banyak terdapat pada Launcher dan beberapa aplikasi khusus dari Sony.


Dalam pemberitahuan resmi yang Sony umumkan mereka hanya mengatakan bahwa update terbaru ini sudah di gulirkan dan kemungkinan akan masuk kedalam wilayah tujuan secara bertahap dan ketika sudah sampai pada giliran target wilayah tersebut, sebagai tanda update ini hadir adalah timbulnya notifikasi update firmware pada pemberitahuan secara OTA, dan untuk mengetahui ini kalian harus berada di firmware resmi dari Sony dan bukan memakai custom ROM.

Tetapi ada cara tercepat dalam mengupdate firmware ini ialah dengan cara mendownload firmware secara offline dari negara lain dan memasangkannya ke device kalian dengan bantuan aplikasi Flashtool, tetapi jika tidak ingin menggunakan cara yang sudah di sebutkan kalian harus menunggu sedikit lebih lama agar firmware ini tersedia di tanah air kita, dan bisa melakukan update firmware tersebut, dan untuk size firmwarenya sendiri di pastikan akan mendapat size yang lumayan besar dan sangat di rekomendasikan untuk mengupdate firmware ini dengan menggunakan wi-fi.

sumber twitter (Sony)

Wednesday 2 March 2016

Ini dia perkiraan harga dari Sony Xperia X dan XA | BlogOblok

Seperti yang kita ketahui bahwa seri Xperia X ini sekarang sudah menggantikan posisi dari seri Xperia Z untuk urusan device flagship dan seperti yang kita ketahui bersama bahwa variant Xperia X ini akan hadir sebagai flagship terbaru dari vendor Sony dari sekarang hingga nanti, dan untuk perkenelan perdananya waktu lalu pada ajang MWC 2016, vendor Sony memperkenalkan 3 variant baru dalam seri X dan device itu adalah Xperia X, X Performance dan XA.


Tetapi pada waktu itu belum di ketahui berapa kira-kira pasaran harga dari device tersebut, dan untuk sekarang sudah di ketahui dengan jelas bahwa tipe Xperia X, dan XA sudah masuk dalam tahap pre order tetapi hanya dalam wilayah United Kingdom saja di wilaya bagian eropa, untuk itu kedua device ini di pasang harga sebesar �529 atau dengan taksiran 7.6 jutaan untuk Xperia X, dan �249 atau sebesar 3.5 jutaan untuk seri Xperia XA.


Untuk seri X Performance tidak di ketahui karena menurut kabar yang beredar seri X Performance tidak akan hadir pada beberapa negara bagian di eropa, meski demikian tidak ada kabar terkait kapan kira-kira masa pre order ini habis dan kapam device ini akan di kirimkan ke alamat pembelinya, dan terkait informasi pemasaran secara globalnya pun belum di ketahui sampai sekarang.

Berharap saja semoga nantinya di tanah air kita ini ke tiga variant dari Xperia X akan hadir, karena dengan alasan para fans produk smartphone sony dengan kelas kakap di indonesia tidak sedikit, dan terkait harga kemungkinan harga tidak akan jauh dari yang sudah di sebutkan di atas jika device ini sudah beredar di tanah air kita.

sumber gsmarena

Marshmallow untuk variant seri Xperia Z5 akan segera di gulirkan | BlogOblok

Kabar baik datang untuk pengguna seri Xperia Z5 karena pasalnya update Marshamallow untuk device variant Xperia Z5 akan segera di gulirkan dan kabar ini secara resmi datang dari pihka Sony di jepang, untuk seri yang mendapat update Marshamallow ini antara lain adalah Sony Xperia Z5, Z5 Compact, dan Z5 Premium, meski demikian update terbaru ini hanya akan tersedia untuk pengguna Xperia Z5 dengan kontrak terhadap operator seluler DoCoMo saja di jepang.


Walau seri variant Xperia Z sudah tidak eksis lagi sekarang dan di gantikan oleh seri Xperia X, tetap saja pihak Sony tidak melupakan janjinya yang lalu yang akan memberikan update Marshmallow kepada beberapa seri Xperia Z terutama kepada seri Xperia Z5 tersebut, terkait hal ini masih belum ada informasi kapan firmware Marshmallow ini akan di rilis ke semua pengguna Xperia Z5 yang ada di seluruh dunia.



Dan untuk sekarang pihak Sony memberikan gambaran dengan sebuah screenshot apa saja yang berubah pada seri Marshmallow tersebut, dan tampak terlihat memang ada beberapa perubahan tetapi jika di lihat secara keseluruhan Marshamallow pada update terbaru ini masih identik dengan seri sebelumnya yaitu Lollipop, tetapi dalam update terbaru ini juga terlihat adanya beberapa perbaikan pada sektor tampilan antar muka dan navigasi yang dibuat dengan lebih nyaman.


Umumnya update Marshmallow Sony Xperia Z5 ini membawa beberapa perubahan di beberapa sektor seperti pada launche, framework, aplikasi setting, kamera, dan beberapa peningkatan guna mempermudah navigasi, untuk size firmware sendiri juga masih belum di ketahui, tetapi kemungkinan dalam waktu dekat firmware Marsmallow ini akan segera dirilis secara global kepada seluruh pengguna Xperia Z5 yang ada di dunia, jadi kalian tunggu saja nantinya kalau ada notifikasi update firmware pada device kalian.

sumber sonymobile